Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Aplikasi Dompet Digital Terbaik Yang Ada di Indonesia

Aplikasi Dompet Digital Terbaik
Onmaibana.com – Aplikasi Dompet Digital Terbaik – Saat ini dompet digital sudah semakin banyak penggunanya dan sudah menyebar luas di kalangan masyarakat, sehingga dompet digital semakin populer dan ngetren. Tidak heran memang kenapa orang – orang banyak menggunakan dompet digital ini, karena dompet digital lebih simple,efisien, praktis dan tentunya juga aman untuk digunakan.

Selain itu dompet digital juga seringkali memberikan promo, diskon, dan juga chasback kepada para penggunanya. Karena memang awal kemunculan dompet digital ini digunakan hanya untuk kepentingan promo. Sehingga banyak orang yang tertarik untuk menggunakan dompet digital ini untuk mendapatkan promo – promo yang ditwarkan tersebut. Biasanya para pengguna dompet digital juga menggunakan dompet digital untuk keperluan transportasi online dan juga untuk jasa pesan antar makanan.

Namun apakah kalian sudah tahu apa saja nama dompet digital terbaik yang bisa kalian gunakan untuk keperluan sehari – hari..? 

Langsung saja berikut ini beberapa aplikasi dompet digital terbaik yang bisa kita gunakan untuk keperluan sehari – hari, yang tentunya mempunyai kelebihan dan kekurangan masing – masing.

1.Go-Pay
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
Go-Pay merupakan layanan dari Go Jek yang bisa kita gunakan untuk melakukan pembayaran seluruh transaksi yang ada pada aplikasi GO –JEK seperti Go-Ride, Go-Car, Go-Food, Go-Tix, Go-Clean, Go-Pulsa,Go-Med,GO- Bils dan berbagai layanan lainnya. Tidak hanya layanan yang ada di aplikasi GO – JEK saja, kita juga bisa melakukan pembayaran dengan aplikasi ini di beberapa merchant-merchant online maupun offline yang sudah bekerja sama dengan GO-JEK.

Hal menarik lainnya yang bisa kita dapatkan dari aplikasi ini ketika kita melakukan transaksi menggunakan fitru GO –PAY, GO – JEK selalu memberikan berbagai promo khusus dan menarik untuk para penggunanya.

Buat kalian yang masih meragukan transaksi dengan menggunakan GO-PAY, kalian tidak perlu khawatir karena GO-PAY sudah bisa dipastikan aman, baik dalam hal transaksi pembayaran, dan juga data dan informasi pribadi penggunanya, karena GO-PAY sudah terdaftar di BI.
Info Aplikasi :
Diupdate 24 April 2020
Ukuran 73 MB
Instal 50.000.000+
Versi Saat Ini 3.51.3
Perlu Android versi 4.4 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI

2. OVO
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
OVO juga merupakan salah satu aplikasi dompet digital terbaik saat ini dan mempunyai banyak pengguna. Karena OVO selalu memberikan promo dan juga chasback kepada penggunanya. Aplikasi OVO ini bisa kita gunakan untuk segala jenis pembayaran finansila kita dan juga sangat mudah untuk menggunakannya.

Beberapa fitur OVO yang bisa kita gunakan untuk berbagai keperluan yaitu kita bisa melakukan transaksi di 500.000+ merchant rekanan, beli pulsa, bayar tagihan bulanan, parkir, semua layanan Grab, dan semua pembelian di Tokopedia. Kita juga bisa melakukan transfer ke semua bank dengan cara Upgrade akun ke OVO Premier.

Di aplikasi ini juga namanya OVO Points yang mana OVO Points tersebut kita dapatkan setiap kita melakukan transaksi di merchant rekanan dalam 1 OVO Point = Rp.1 itu artinya semakin banyak kita melakukan transaksi dengan menggunkan OVO maka semakin besar pulu OVO Points yang kita dapatkan.

Nah OVO Points tersebut nantinya bisa kita gunakan untuk menghemat transaksi – transaksi kita berikutnya. Dan untuk top up saldo di OVO juga sangat mudah, Lewat Instan Top Up, ATM, internet/mobile banking, OVO Booth, abang Grab, atau debit langsung di dalam aplikasi OVO. Untuk keamanan kalian tidak perlu khawatir, karena OVO sudah terdaftar dan diawasi oleh Bank Indonesia (BI)
Info Aplikasi :
Diupdate 23 April 2020
Ukuran 11 MB
Instal10.000.000+
Versi Saat Ini 3.10.1
Perlu Android versi 4.4 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI

3. Dana
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
Aplikasi Dompet digital terbaik berikutnya adalah DANA, Dana merupakan dompet digital yang mempunyai layanan transaksi yang sangat lengkap. kamu bisa bertransaksi non-tunai bahkan non-kartu untuk kebutuhanmu sehari-hari, mulai dari transaksi pembayaran offline, hingga bayar tagihan & cicilan secara online.

Kamu juga bisa melakukan transaksi dengan layanan transaksi digital lainnya yang sudah bekerja sama dengan dengan DANA seperti KFC, TIX.ID, Bukalapak, dan Samsung Pay dan yang lainnya. tidak hanya itu DANA juga menyediakan pembayaran dengan QR Code dengan mesin transaksi yang ada di tempat layanan kerja sama dengan DANA.

Aplikasi ini juga ada namanya DANA Protection atau Garansi Uang Kembali jadi dengan bertransaksi di DANA anda lebih tenang karena dana sudah menjamin keamanan dalam setiap transaksi yang di lakukan di DANA.

sudah tersimpan dengan aman di DANA. Tidak hanya itu DANA juga mempunyai yang namanya DANA Surprize yang bisa kita dapatkan ketika kita melakukan transaksi minimal Rp. 20.000 kita bisa dapat token untuk ikut main DANA Surprize dan berpeluang untuk mendapatkan berbagai vouhecr menarik.
Info Aplikasi :
Diupdate 24 April 2020
Ukuran 20 MB 
Instal 10.000.000+
Versi Saat Ini 1.14.3
Perlu Android versi 4.4 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI

4. LinkAja
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
LinkAja merupakan sebuah aplikasi layanan keuangan yang akan memberikan kemudahan, kenyamanan dan keamanan dalam bertransaksi kapan dan dimanapun kamu berada. Dengan menggunakan linkaja kamu akan bisa melakukan banyak hal seprti berikut ini :
  • Pembayaran pakai kode QR dan Token
  • Transfer dan Tarik Tunai di mana pun kamu mau
  • Beli dan Bayar ini itu
  • Pembayaran Transportasi
  • Ringkas tanpa dompetTransaksi sekarang, bayarnya nanti
  • Gak cuma belanja, Nabung juga bisa
Info Aplikasi :

Diupdate 3 April 2020
Ukuran 30 MB
Instal 10.000.000+
Versi Saat Ini 4.5.0
Perlu Android versi 5.0 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI

Baca Juga :
5. Sakuku
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
Sakuku adalah uang elektronik yang dapat digunakan bertransaksi melalui aplikasi smartphone dalam melakukan bayar belanja, isi pulsa dan transaksi perbankan lainnya.

Berbagai keuntungan kalau kamu menggunakan Sakuku:
  • Mudah, hanya perlu download aplikasi di application store untuk buka rekening
  • Praktis, nomor handphone sebagai nomor rekening
  • Tidak ada biaya administrasi bulanan
Dengan Sakuku, nasabah dapat melakukan transaksi berikut:
  • TopUp/Cash In pada ATM BCA, KlikBCA Individu, dan BCA mobile
  •  Info Saldo
  • Mutasi Transaksi
  • Pembayaran Belanja di merchant fisik/toko atau merchant online/website
  • Isi Pulsa (Nomor saya, Nomor lain, dan Permintaan)
  • Transfer Sakuku (kirim dan permintaan transfer ke sesama pengguna Sakuku)
  • Transfer BCA (kirim dana ke rekening BCA)
  • Split Bill, berbagi tagihan ke sesama teman pengguna Sakuku
  • Tarik Tunai di ATM BCA
  • Kontak, untuk melihat teman kamu yang menggunakan Sakuku
  • Setting (ubah profile picture, cover picture, PIN, aktivasi Sakuku Plus, mengatur fitur permintaan, info Sakuku, dll)
Info Aplikasi :
Diupdate 7 Februari 2020
Ukuran 41MB
Instal 1.000.000+
Versi Saat Ini 1.7.1
Perlu Android versi 4.4 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI


6. Doku
Aplikasi Dompet Digital Terbaik
DOKU, layanan dompet digital yang membantu sipapun untuk menyimpan uang, melakukan pembayaran online dan offline dengan AMAN, kapanpun dan dimanapun dengan Mudah. Anda juga dapat membayar berbagai macam tagihan bulanan, membeli pulsa serta transfer saldo ke sesama pengguna DOKU, semua dalam genggaman Anda.

DOKU dapat Anda gunakan di toko online terkemuka seperti AlfaOnline, AliExpress, Citilink, KAI, bayar langganan First Media, membeli pulsa di semua operator, membayar cicilan motor, tarik tunai dan masih banyak lagi.

DOKU – Dompet Digital yang AMAN
• Data pribadi Anda tidak akan ditampilkan, sehingga Anda terlindungi dengan aman setiap melakukan transaksi
• Dilengkapi dengan PASSWORD & PIN
• Laporan transaksi Anda dapat dilihat secara online dan real time
DOKU – Layanan yang MUDAH
• Anda bisa daftar melalui mobile apps
• Anda yang tidak punya rekening bank dan Kartu Kredit tetap bisa berbelanja online
• Jaringan top up saldo yang tersebar dimana saja: ATM dan Internet banking jaringan ATM Bersama, Prima dan Alto, gerai Alfamart, Alfamidi, Alfa Express, DAN+DAN dan Lawson
Info Aplikasi :
Diupdate 19 April 2020
Ukuran17 MB
Instal 1.000.000+
Versi Saat Ini 2.3.8
Perlu Android versi 4.0 dan yang lebih tinggi
Download Aplikasinya DISINI

Nah itulah beberapa apliksi dompet digital terbaik yang bisa kalian coba untuk digunakan dalam kehidupan sehari – hari, jadi sekarang semua tinggal anda menentukan aplikasi yang mana yang mau kalian pakai. Karena beberapa aplikasi di tersebut diatas pasti mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Kalau saran saya sih jangan gunakan satu aplikasi saja coba gunakan dua atau tiga aplikasi yang menurut kalian paling cocok untuk kalian gunakan. semoga bermanfaat dan selamat mencoba apliksinya.

Posting Komentar untuk "6 Aplikasi Dompet Digital Terbaik Yang Ada di Indonesia"